Cek Rangking Pencarian Google #SEO

Cek rangking pencarian Google (SERP – Search Engine Result Page – halaman pencarian) bisa dilakukan secara online hingga rangking atau urutan 1000. Hal ini sangat berguna terutama bagi para peng-optimasi (SEO-er) yang sedang memantau hasil optimasi web atau blog menggunakan keyword tertentu.

Misalnya, teman saya, salah satu peserta Kelas Optimasi Gelombang 1, baru saja membuat blog : jual-gulaaren.blogspot.com

Dia ingin mengetahui urutan / rangking berapakah blog nya dengan keyword : jual gula aren ?

Setelah di cek secara online didapat rangking blog tersebut adalah :

masih di urutan 135 halaman pencarian Google.

Pencarian urutan di Google ini bisa dilakukan berulang dengan keyword yang berbeda-beda sehingga pemilik blog bisa memantau hasil optimasi untuk semua keyword yang dibidik.

Cara cek rangking pencarian Google ini adalah :

1. Kunjungi : http://www.seoserp.com/web_tools/google_top_1000_serps_checker.asp

2. Pada kotak pilihan Google, pilihlah Indonesia (www.Google.co.id)

Jika target pasarnya nasional. Jika target pasarnya internasional, pilihlah www.google.com

3. Masukkan Keyword (kata kunci) dan Domain (alamat web) pada kotak yang disediakan, lalu klik tombol SERP

4. Tunggu sejenak untuk proses. Kemudia lakukan scroll ke bawah untuk melihat urutan / rangking blog.

Selamat mencoba

Updated: December 30, 2011 — 6:48 am