Pentingnya Analisa Pengunjung dalam SEO

Apakah web atau blog anda mempunyai analisa/statistik pengunjung ?

image

Lalu apa manfaat analisa/statistik pengunjung tersebut ? Apakah hanya sekedar untuk pamer jumlah pengunjung web atau blog ? Tentu saja tidak. Analisa/statistik jumlah pengunjung merupakan salah satu barometer/ukuran keberhasilan penerapan teknik SEO (Search Engine Optimization).

Perhatikan hasil analisa statistik pengunjung berikut ini :

image

image

Gambar di atas adalah analisa statistik pengunjung berdasarkan Referal / sumber asal penyumbang pengunjung. Dua analisa pengunjung tersebut berasal dari www.shinystat dan Google Analytics yang dipasang pada blog ini.

Terlihat dari dua analisa tersebut di atas : bahwa penyumbang terbesar pengunjung adalah dari Searh Engine. Dari situ dapat disimpulkan bahwa penerapan teknik SEO pada blog ini tersebut cukup signifikan untuk membuat blog ini muncul pada halaman awal pencarian search engine (Search Engine Result Page – SERP).

Oleh karena itu silahkan web atau blog Anda diberi / dipasangi Analisa pengunjung untuk mengukur keberhasilan teknik SEO yang Anda terapkan.    

Updated: September 4, 2009 — 11:10 am

2 Comments

  1. Betul sekali, jika kita tidak tau pengunjung blog kita itu namanya sama dengan boong ya nggak ?

Comments are closed.