Belajar Dari Melihat Kelabang

kelabang Semalam sewaktu di kamar mandi, saya cukup dikejutkan dengan kemunculan seekor Kelabang atau Lipan dari lubang pembuangan air. Seekor hewan berwarna hitam berukuran panjang sekitar 5-10 cm yang bergerak dengan cepat. Dan menurut pelajaran Biologi, Kelabang ini bisa menggigit sambil mengeluarkan racun. Teringat bahaya gigitan Kelabang ini maka ketika melihat kemunculannya yang tiba-tiba, saya kaget dan secara reflek mundur kebelakang. Setelah peristiwa ini, insting kehati-hatian terhadap Kelabang menjadi muncul. Saya menjadi hati-hati dalam melangkah, mengamati sekitar kalau-kalau Kelabang itu tiba-tiba muncul lagi. Bayangan yang muncul saat itu adalah, jika tiba-tiba Kelabang itu terinjak kaki dan menggigit, wah urusannya jadi panjang. Atau jika tiba-tiba Kelabang itu merambat ke kaki dan ke tubuh, wuih pasti mengagetkan luar biasa.

Apa yang bisa diambil dari peristiwa kekagetan dan reflek saat melihat Kelabang ini ?

Pertama, untuk memunculkan kesadaran akan bahaya sesuatu atau kesadaran tentang sikap kehati-hatian terhadap sesuatu, manusia seringkali perlu mengalami kejadian yang berbahaya tersebut secara langsung. Atau minimal melihat potensi bahaya.

Misalnya, kesadaran akan bahaya kebut-kebutan di jalan raya menggunakan kendaraan akan mudah muncul ketika si pengendara melihat secara langsung kecelakaan akibat kebut-kebutan di depan matanya. Atau lebih mantapnya lagi, jika si pengendara mengalami kecelakaan secara langsung, dia bisa mengalami trauma kebut-kebutan, bahkan trauma untuksekedar naik motor.

Kedua, jika tidak ingin mengalami potensi bahaya secara langsung, perbanyak membaca referensi tentang potensi bahaya apa saja yang bisa muncul. Kalau bisa usahakan, melihat secara lagsung akibat/efek dari potensi bahaya tersebut.

Misalnya, agar kesadaran berkendaraan secara aman bisa dimunculkan maka sering-seringlah berkunjung ke UGD rumah sakit untuk menyaksikan pasien-pasien yang dirawat akibat kecelakaan.

Ketiga, kesadaran terhadap sesuatu seringkali harus dipaksa untuk muncul kepermukaan. Jangan bosan-bosan untuk membaca referensi dan melihat suatu peristiwa yang dapat memunculkan kesadaran akan bahaya sesuatu, atau Anda akan mengalami dan merasakan bahaya tersebut secara langsung jika tidak segera muncul kesadaran.

Updated: November 4, 2008 — 8:51 am