CUIL, Search Engine Pesaing Google dan Yahoo

Telah lahir search engine baru yang mencoba bersaing dengan pemain lama, Google dan Yahoo. Search engine ini bernama CUIL (lucu juga namanya, kalau di Indonesia jadi ingat kata se-cuil yang artinya sedikit). Penggagas CUIL ini disinyalir sebagai mantan pegawai Google.

image

Tampilan saat ini sederhana, bahkan sangat sederhana jika dibandingkan dengan Google sekalipun. Tapi CUIL ini mengklaim mempunyai fitur unggulan yang tidak dimiliki search engine lain. Fitur tersebut antara lain :

  • DRILLDOWN

Adalah Panel pada sisi kanan yang memberikan hasil pencarian berdasarkan kategori. Misalnya saya melakukan pencarian dengan kata kunci “Anti Virus). maka Drilldown yang akan muncul adalahseperti dibawah ini :

image

  • ROLL-OVER DEFINITION

Saat mouse kita ditempatkan pada salah satu kata hasil pencarian, maka secara instan akan memunculkan informasi tambahan yang dibingkai oleh kotak denganbackgroud warna kuning.

image

  • TABS

CUIL akan memunculkan tambahan hasil pencarian dalam bentuk tab baru yang merupakan hasil pencarian dalam lingkup yang lebih spesifik.

image

  • NAVIGATION SUGESTION

Saat kita mengetikkan kata kunci pencarian, secara otomatis CUIL akan merekomendasikan kata yang mungkin cocok dengan kata kunci yang dimaksud.

image

Tampaknya jagat Search Engine mulai panas lagi dengan kemunculan CULI ini. Tidak ada salahnya Anda mencoba kemampuan CULI ini untuk melakukan pencarian. Selamat mencoba.

Updated: August 1, 2008 — 11:35 am

2 Comments

  1. Pak Isparmo,

    Nama saya fran, saya minta saran dan pendapat dari pak Isparmo. Apakah pak Isparmo bs menghubungi email saya? Karena di sini, saya sudah cari2 tp tidak ada email pak Isparmo.

    Terimakasih,
    Fran

  2. Pak Fran,

    Saya sudah kirim email untuk Anda. Ada yang bisa saya bantu PAk ?

Comments are closed.